Siak Hulu, 01/12/23 – Kali ini giliran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Pangkalan Baru berhasil meraih Sertifikat Akreditas Paripurna dari Kemenkes RI, Setelah sebelumnya Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Tambang. Sertifikat tersebut merupakan legitimasi tertinggi terhadap mutu pelayanan bagi fasilitas kesehatan (faskes) tingkat pertama.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten dr.Asmara Fitra abadi yang Kerap di Panggil IFI memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran pegawai di Puskesmas atas upaya yang telah dilakukan dalam memberikan pelayanan terbaik sehingga Puskesmas di Kampar layak mendapatkan akreditasi paripurna.
“Lanjutkan pelayanan yang baik ini, ‘layanan yang telah terakreditasi’ baik pelayanan di dalam maupun di luar gedung dengan tetap berorientasi kepada mutu dan keselamatan pasien, adil dan tidak diskriminatif menuju Kabupaten Kampar sehat dan Sejahtera”.
karena bagaimanapun juga peningkatan layanan di puskemas telah menjadi komitmen dari Pemeritah Kabupaten kampar.
“Semoga momentum ini menjadi motivasi kepada para nakes yang ada di puskesmas untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,“ tegasnya”.